Anda berada di :
Rumah > Kriminal > Merangkai Bom Dipelajari di Internet

Merangkai Bom Dipelajari di Internet

Dilihat 1546

Surabaya – AKBP Ronny Suseno Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya mengatakan, cara merangkai bom berdaya ledak ringan mudah sekali dipelajari dari tutorial internet. Seperti yang dilakukan oleh EW (42) tersangka perakit bom yang dikirimkan ke korban hingga meledak di Jl Laksda M Nasir No 29 Blok B 11 Surabaya pada Senin (11/12/2017) lalu.

Menurut Ronny, sangat mungkin ilmu merakit bom ini ditiru oleh orang lain. Sebab, di dalam tutorial di internet ada beberapa yang detil dan ada beberapa yang tidak.

“Iya, sangat mungkin ditiru orang lain. Memang di internet ada yang detail ada yang tidak,” ujarnya setelah rilis di Mapolres Pelabuhan Tanjung Perak, Jumat (15/12/2017).

Ronny mengatakan, selain belajar dari internet keahlian tersangka EW membuat bom rakitan karena memiliki basic lulusan STM di bidang teknik mesin. Dia juga lama bekerja sebagai teknik mesin kapal.

“Dia sudah berulangkali mencoba, apalagi dia memiliki basic teknik mesin, dia lulusan STM,” katanya.

Sekadar diketahui, sebuah bom rakitan yang dibungkus dengan dus book HP meledak di sebuah warung depan PT Bahana Line Jalan Laksda M. Nasir Surabaya, sekitar pukul 22.00 WIB, Senin (11/12/2107).

Setelah diselidiki, Polisi menangkap EW (42) warga Bulak Banteng yang terbakar cemburu karena istrinya diselingkuhi oleh korban AW. Bom tersebut dikirim melalui jasa ojek online. Saat diterima korban dan dibuka langsung meledak. (ss)

 

 

Sumber : suarasurabaya.net

Bagikan Ini, Supaya Mereka Juga Tau !

Tinggalkan Komentar

Top

Selamat Hari Raya Idul Fitri


 

This will close in 10 seconds